PERTANGGUNGJAWABAN HUKUM PEMBUAT LITERATUR BERKONTEN SEKSUAL DI PLATFORM WATTPAD

HENNY, ANANDA ANUGRAH (2022) PERTANGGUNGJAWABAN HUKUM PEMBUAT LITERATUR BERKONTEN SEKSUAL DI PLATFORM WATTPAD. Skripsi thesis, Universitas Bhayangkara Surabaya.

[img] Text
Skripsi Asli_Ananda Anugrah Henny_1911111098 (1).pdf

Download (613kB)

Abstract

Novel dan cerpen merupakan karya sastra hasil dari daya imajinasi dari seorang penulis yang luar biasa. Platform Wattpad merupakan platform digital yang mempermudah untuk seseorang yang ingin membaca novel dan cerpen secara gratis melalui ponsel pintar (smartphone). Namun dari kenyamanan dan kemudahan yang di tawarkan dalam platform ini, terdapat beberapa oknum yang mengakat cerita dewasa yang berkonten seksual dengan mengglorifikasi hubungan suami istri secara jelas dalam bacaannya yang mana dapat akases mudah oleh publik. Ini termasuk dalam tindak pidana pornografi yang terdapat dalam pasal 1 angka 1 Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi. Penelitian skripsi ini menggunakanl jenis penelitian normatif yang menggambarkan terkait fenomena hukum dan sosial yang ada dimasyarakat namun belum banyak di bahas oleh khalayak luas baik melalui pendekatan perundang-undangan (statute approach) dan pendekatan konsep (conceptual approach). Hasil penelitian ini menerangkan bahwa pertanggungjawaban pembuat literatur berkonten seksual di wattpad harus lah memiliki tanggung jawab atas moral dan tanggung jawab yuridis dimana perbuatannya masuk kedalam tindak pidana cyber porn yang termuat didalam Undang-Undang Pornografi, Undang�Undang Informasi dan Transaksi Elektronik serta Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP). Dengan adanaya penelitian ini diharapkan pemerintah dan kementrian lebih peduli terhadap penyebaran pornografi melalui tulisan yang kebanyakan korbannya adalah anak-anak khususnya perempuan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Wisuda 2023
Uncontrolled Keywords: Karya Sastra, Pornografi, Platfom Wattpad
Subjects: K Law > K Law (General) > Administration Law
K Law > Administration Law
Divisions: Faculty of Law > Bachelor of Law > S1 Hukum
Depositing User: Perpus Ubhara Surabaya
Date Deposited: 31 Oct 2023 04:10
Last Modified: 27 Mar 2024 05:16
URI: http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/2124

Actions (login required)

View Item View Item