PENYELESAIAN KREDIT MACET DALAM PERJANJIAN KREDIT PEMILIKAN RUMAH (KPR) DI BANK TABUNGAN NEGARA SURABAYA

Oktaviana, Feri Aryo (2021) PENYELESAIAN KREDIT MACET DALAM PERJANJIAN KREDIT PEMILIKAN RUMAH (KPR) DI BANK TABUNGAN NEGARA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Bhayangkara.

[img] Text
SKRIPSI - FERI ARYO OKTAVIANA - 1611111086.pdf

Download (756kB)

Abstract

Salah satu pemenuhan kebutuhan manusia adalah perumahan atau tempat tinggal, keinginan manusia untuk memenuhi aspek ini kadang terkendala oleh jumlah dana yang minimum, sementara desakan kebutuhan semakin hari semakin meningkat. Oleh karena itu peranan perbankan dirasa sangat dibutuhkan. Bank sebagai salah satu lembaga keungan yang menyediakan kredit perumahan yang dapat dijadikan solusi untuk pemilikan rumah yaitu dengan menyalurkan kredit pemilikan rumah (KPR). Permasalahn yang akan diteliti adalah faktor-faktor penyebab kredit macet dan upaya penyelesaiannya dalam perjanjian kredit pemilikan rumah (KPR) di Bank Tabungan Negara Surabaya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode hukum normatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada peraturan perundang-undangan, literatur, jurnal, dan lain-lainnya sebagai sumber data dalam rangka sebagai rujukan. Faktor – faktor yang menyebabkan kredit macet dalam perjanjian kredit pemilikan rumah (KPR) dibagi menjadi dua, yaitu faktor internal dan eksternal. Upaya penyelesaian kredit macet dalam perjanjian kredit pemilikan rumah (KPR) di Bank Tabungan Negara Surabaya dengan cara penjadwalan ulang, alih debitur, subrogasi, gugatan kepada debitur melalui pengadilan negeri, dan eksekusi melalui badan urusan piutang dan lelang negara.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Wisuda 2021
Uncontrolled Keywords: Kredit pemilikan rumah, Kredit macet, Penylesaian kredit macet
Subjects: K Law > K Law (General) > Administration Law
K Law > Administration Law
Divisions: Faculty of Law > Bachelor of Law > S1 Hukum
Depositing User: Perpus Ubhara Surabaya
Date Deposited: 13 Jan 2022 03:57
Last Modified: 13 Jan 2022 03:57
URI: http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/991

Actions (login required)

View Item View Item