ANALISIS KONTINGENSI TEGANGAN BUS DAN DAYA SALURAN PADA SISTEM JAMALI 500 kV MENGGUNAKAN METODE PERFORMANSI INDEKS

Amirullah, Amirullah (2009) ANALISIS KONTINGENSI TEGANGAN BUS DAN DAYA SALURAN PADA SISTEM JAMALI 500 kV MENGGUNAKAN METODE PERFORMANSI INDEKS. In: Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Aplikasinya (SENTIA) 2009, 12 Maret 2009, Politeknik Negeri Malang.

[img] Text
[27] Scan Proseding Lengkap SENTIA 2009.pdf

Download (14MB)
[img] Text
ANALISIS_KONTINGENSI_TEGANGAN_BUS_DAN_DAYA_SALURAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menentukan urutan kontingensi tegangan bus dan daya saluran pada Sistem Jamali 500 kV apabila sistem tersebut mengalami gangguan. Analisis kontingensi dilakukan dengan menguji segala keadaan kontingensi secara berurutan untuk mengevaluasi performansi dan keandalan sistem. Aliran daya Metode Newton Rahpson dipakai untuk untuk menentukan tegangan di setiap bus dan aliran daya aktif pada setiap saluran pada kondisi gangguan. Nilai tegangan setiap bus dan daya aktif setiap saluran tersebut selanjutnya dibandingkan selisih tegangan bus dan rating daya aktif saluran maksimum, untuk memperoleh nilai performasi indeks (PI). Metode PI dipakai sebagai dasar untuk menentukan seleksi kontingensi dengan membuat daftar urutan saluran dari yang terpenting sampai saluran yang tidak berpengaruh terhadap sistem, apabila sistem tersebut mengalami gangguan. Kondisi gangguan sistem yang dipilih adalah pembebanan berbeda dan saluran lepas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa urutan kontingensi tegangan bus pada kondisi pembebanan berbeda, nilai PI tertinggi sebesar 40,7552 dihasilkan pada kondisi pembebanan 150%. Urutan kontingensi tegangan bus pada kondisi saluran lepas, nilai PI tertinggi sebesar 91,3144 dihasilkan jika saluran Saguling-Bandung Selatan (11-12) lepas. Berdasarkan urutan kontingensi daya saluran pada kondisi pembebanan berbeda, nilai PI tertinggi yaitu sebesar 610,3231 terjadi pada kondisi pembebanan 150%. Urutan kontingensi daya saluran pada kondisi saluran lepas, nilai PI tertinggi sebesar 296,6694 dihasilkan jika saluran Madiracan-Ungaran (13-14) lepas. Penelitian ini diterapkan pada Sistem Jamali 500 kV mengunakan data beban puncak 2006 dengan bantuan perangkat lunak MATLAB 7.01.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information: Proseding SENTIA 2009 – Politeknik Negeri Malang ISSN : 9772085234007
Uncontrolled Keywords: Aliran Daya, Metode Newton Raphson, Urutan Kontingensi, Metode Performansi Indeks
Subjects: Technology
Divisions: Faculty of Engineering > Bachelor of Electrical Engineering
Depositing User: Perpus Ubhara Surabaya
Date Deposited: 19 Oct 2022 03:53
Last Modified: 21 Oct 2022 04:07
URI: http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/1453

Actions (login required)

View Item View Item