BANISANJAYA, NICHI SHAY AKBAR (2022) ANALISIS PENERAPAN METODE VARIABLE COSTING DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN MENERIMA ATAU MENOLAK PESANAN KHUSUS PADA DIVISI PIPA PT TJAKRINDO MAS GRESIK. Skripsi thesis, Universitas Bhayangkara Surabaya.
Text
ABSTRAK.pdf Download (130kB) |
Abstract
Analisis Penerapan Metode Variable Costing Dalam Pengambilan Keputusan Menerima Atau Menolak Pesanan Khusus Pada Divisi Pipa PT Tjakrindo Mas Gresik. Perkembangan ekonomi di Indonesia semakin ketat dengan banyaknya persaingan industri – industri baik yang ada di Indonesia maupun di luar negeri. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam manajemen perusahaan yaitu pengambilan keputusan dalam menentukan harga pokok produksi dan harga jual suatu produk yang dihasilkan. Kesalahan perhitungan harga jual akan mengakibatkan kerugian bagi pertumbuhan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengetahui perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode variable costing sebagai penentu harga jual pada PT. Tjakrindo Mas Gresik. 2) Mengetahui pengaruh perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode variable costing dalam penentuan harga jual. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data kualitatif mengenai perhitungan harga pokok produksi dan harga jual dengan jenis penelitian deskriptif. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah metode comparative, yaitu penelitian yang bersifat membandingkan. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa : 1) Terdapat perbedaan antara perhitungan dari perusahaan dengan perhitungan metode mark – up pricing dengan pendekatan variable costing. 2) Pengaruh perhitungan harga pokok produksi menujukkan perbedaan selisih harga, dimana perusahaan belum memasukkan biaya non produksi saat menghitung harga jual.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Wisuda 2022 |
Uncontrolled Keywords: | Harga pokok produksi, harga jual, variable costing |
Subjects: | Accounting Accounting |
Depositing User: | Perpus Ubhara Surabaya |
Date Deposited: | 30 Mar 2023 02:18 |
Last Modified: | 30 Mar 2023 02:18 |
URI: | http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/1796 |
Actions (login required)
View Item |