PENGARUH KEPEMIMPINAN, DISIPLIN DAN PENEMPATAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. TALITA GROUP KEJAPANAN – PASURUAN

Agustin, Dini Dwi (2019) PENGARUH KEPEMIMPINAN, DISIPLIN DAN PENEMPATAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. TALITA GROUP KEJAPANAN – PASURUAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS BHAYANGKARA SURABAYA.

[img]
Preview
Text
DINI DWI AGUSTIN_1512121151.pdf

Download (892kB) | Preview

Abstract

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menguji pengaruh variabel kepemimpinan (X1), disiplin (X2), dan penempatan kerja (X3) secara simultan dan secara parsial terhadap kinerja karyawan (Y) pada CV. Talita Group di Kejapanan – Pasuruan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh variabel kepemimpinan (X1), disiplin (X2), dan penempatan kerja (X3) terhadap kinerja karyawan (Y) pada CV. Talita Group di Kejapanan – Pasuruan serta untuk mengetahui dari ketiga variabel tersebut yang pengaruhnya paling signifikan terhadap kinerja karyawan pada CV. Talita Group di Kejapanan – Pasuruan. Berdasarkan hasil analisis dalam penelitian ini, sampel yang digunakan adalah karyawan CV. Talita Group dengan total 50 orang karyawan. Analisis didasarkan pada data-data yang diperoleh dari hasil kuesioner yang disebarkan. Prosedur yang dilakukan adalah menilai hasil kuesioner yang disebarkan dan mengelolahnya. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, sedangkan uji hipotesis yang digunakan adalah uji F, uji t, dan uji dominan. Hasil pengujian diperoleh bahwa kepemimpinan (X1), Disiplin (X2), Penempatan Kerja (X3) memiliki efek simultan terhadap kinerja karyawan dengan sig F 0,00 dan kurang dari 0,05, dan memiliki efek parsial terhadap kinerja setiap karyawan. Variabel Kepemimpinan (X1) dengan t sig 0,05, Variabel Disiplin (X2) dengan t sig 0,000, Variabel Penempatan Kerja (X3) dengan t sig 0,042 dan kurang dari 0,05. Sementara hasil dominan tes berdasarkan nilai Standardized Coefficients Beta (β) masing – masing variabel Kepemimpinan (X1) 0,358, Disiplin (X2) 0,690, dan Penempatan Kerja (X3) 0,241. Maka variabel Disiplin (X2) berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan CV. Talita Group Pasuruan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Management > HRD Management
Management
Divisions: Faculty of Economic & Business > Bachelor of Management & Business
Depositing User: Perpus Ubhara Surabaya
Date Deposited: 16 Mar 2020 03:07
Last Modified: 16 Mar 2020 03:07
URI: http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/515

Actions (login required)

View Item View Item