IMAMAH, NUR (2020) PENGARUH DANA PERIMBANGAN, PENDAPATAN ASLI DAERAH DAN SISA LEBIH PERHITUNGAN ANGGARAN TERHADAP BELANJA MODAL PEMERINTAH DAERAH DI PROVINSI JAWA TIMUR. Skripsi thesis, Universitas Bhayangkara.
Text
SKRIPSI_NUR IMAMAH_1612321068.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Dana Alokasi Umum, Dana Alokasi Khusus, Dana Bagi Hasil, Pendapatan Asli Daerah dan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran terhadap Belanja Modal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2016-2018. Populasi dalam penelitian ini adalah 29 kabupaten dan 9 kota di Provinsi Jawa Timur. Teknik analisa data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dana Alokasi Umum tidak berpengaruh terhadap Belanja Modal Pemerintah Daerah di Provinsi Jawa Timur, sementara Dana Alokasi Khusus, Dana Bagi Hasil, Pendapatan Asli Daerah dan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran berpengaruh terhadap Belanja Modal Pemerintah Daerah di Provinsi Jawa Timur.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dana Alokasi Umum, Dana Alokasi Khusus, Dana Bagi Hasil, Pendapatan Asli Daerah, Sisa Lebih Perhitungan Anggaran dan Belanja Modal. |
Subjects: | Accounting > Financial Accounting > Financial Accounting Accounting |
Divisions: | Faculty of Economic & Business > Bachelor of Accountancy |
Depositing User: | Perpus Ubhara Surabaya |
Date Deposited: | 07 Jun 2021 06:23 |
Last Modified: | 07 Jun 2021 06:23 |
URI: | http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/759 |
Actions (login required)
View Item |