PEMANFATAAN BUAH DAN DAUN BAKAU (MANGROVE) UNTUK PRODUK MINUMAN DAN MAKANAN BERNILAI EKONOMIS TINGGI

Amirullah, Amirullah and Wardoyo, Tri and Rapitasari, Diana (2019) PEMANFATAAN BUAH DAN DAUN BAKAU (MANGROVE) UNTUK PRODUK MINUMAN DAN MAKANAN BERNILAI EKONOMIS TINGGI. In: Prosiding Seminar Nasional Abdimas Tahun 2019 Pemberdayaan Masyarakat yang Berkelanjutan Menyongsong Revolusi Industri 4.0. LPPM Universitas Surabaya, LPPM Universitas Surabaya, pp. 139-150. ISBN 978-602-52150-2-5

[img] Text
Manfaat Bakau_Proseding Semnas Mangrove.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Turnitin Pemanfaatan Buah dan Daun Bakau (Mangrove).pdf

Download (5MB)
[img] Text
Review Prosiding Mangrove tambah .pdf

Download (401kB)
Official URL: https://conference.ubaya.ac.id/semnas-abdimas2019/...

Abstract

Kampung Madegan dan Kampung Tajung merupakan salah satu wilayah pesisir di Kelurahan Polagan Kecamatan Sampang Kabupaten Sampang. Sepanjang pantai wilayah saat ini telah lama tumbuh pohon bakau (mangrove) dan berbatasan langsung dengan lahan tambak penduduk. Sekitar sepuluh tahun terakhir vegetasi pohon mangrove di kedua kampung ini semakin berkurang. Dampaknya ketika laut pasang, tidak ada media penahan alami sehingga air mampu menerobos pohon mangrove dan langsung masuk ke petak lahan tambak. Akibatnya intrusi air laut menyebabkan banyak tambak penduduk tidak produktif lagi baik menghasilkan garam di musim kemarau dan budidaya ikan bandeng atau udang di musim penghujan. Penurunan vegetasi pohon mangrove dipicu oleh sejumlah hal: (1) penebangan kayu, dahan, dan ranting pohon mangrove untuk kayu bakar, (2) pengambilan daun hutan mangrove sebagai pakan ternak, (3) penambangan pasir pantai secara masif khususnya ketika air laut surut sebagai bahan pasir bangunan, (4) minimnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat setempat bahwa bagian pohon mangrove (daun dan buah) dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomis tinggi (makanan dan minuman). Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran dan Pemberdayaan kepada Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Bhayangkara Surabaya 2019 dilaksanakan di Kampung Madegan dan Kampung Tajung. Kegiatan pertama adalah pelatihan, sosialisasi, dan praktek materi pengelolaan, mempertahankan kelestarian, rehabilitasi, dan memperluas areal hutan mangrove serta budidaya dan pembibitan mangrove. Kegiatan kedua adalah pelatihan, sosialisasi, ceramah, dan praktek materi emberikan penghasilan tambahan secara ekonomis bagi masyarakat pesisir melalui pengolahan buah dan daun mangrove menjadi produk bernilai ekonomis tinggi berupa makanan (krupuk) dan minuman (sirup dan teh). Bahan minuman untuk sirup berasal dari buah mangrove jenis Sonneratia Casiolaris (Bogem atau Pidada), bahan minuman untuk teh berasal dari daun mangrove jenis Acanthus Illicipolius muda, dan bahan makanan untuk krupuk berasal dari daun mangrove Acanthus Illicipolius agak tua. Hasil kegiatan KKN-PPM adalah pertama sosialisasi, pelatihan, praktek, budidaya dan pembibitan bibit mangrove bagi masyarakat pesisir pantai berbatasan langsung dengan lahan tambak. Kedua adalah produk sirup berbahan buah mangrove jenis Sonneratia Casiolaris (Bogem atau Pidada), teh berbahan daun mangrove jenis Acanthus Illicipolius muda, dan krupuk berbahan daun mangrove Acanthus Illicipolius agak tua. Ketiga adalah meningkatnya pemahaman masyarakat bahwa pohon mangrove selain sebagai media penahan ombak alami, habitat bagi ikan maupun udang muda, dan sumber oksigen, buah dan daunnya dapat juga dimanfaatkan sebagai produk bernilai ekonomis tinggi sehingga diharapkan akan mendorong masyarakat lokal supaya menjaga kelestariannya

Item Type: Book Section
Additional Information: LPPM Universitas Surabaya telah menyelenggarakan Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2019 pada tanggal 14-15 Agustus 2019 di Universitas Surabaya dan kunjungan ke beberapa tempat di Kabupaten Mojokerto. Artikel peserta dimuat dalam Prosiding Seminar Nasional Abdimas Tahun 2019 dan dapat diakses melalui link berikut. download Prosiding Seminar Nasional Abdimas Tahun 2019 (versi lengkap)
Uncontrolled Keywords: Mangrove, Sirup, Krupuk, Teh, Sonneratia Casiolaris, Acanthus Illicipolius
Divisions: Faculty of Economic & Business
Depositing User: Perpus Ubhara Surabaya
Date Deposited: 21 Oct 2021 03:57
Last Modified: 24 Nov 2021 05:37
URI: http://eprints.ubhara.ac.id/id/eprint/887

Actions (login required)

View Item View Item